Bontang,Linimasa.co – Sebagai wadah pengembangan potensi yang bertujuan untuk memperkuat peran anak muda dan mengingat pandemic Covid – 19 belum kunjung usai. Kini Komunitas Ruang Kita adakan kelas menulis yang berbentuk online pada (27/4) lalu.
Kegiatan kelas menulis online tersebut diadakan guna mendapatkan banyak referensi menulis seperti kaidah penulisan yang baik dan benar khususnya ditujukan kepada para pemuda milenial dalam mengembangkan potensi menulis.
Rachman Ramadan RH, Ketua pelaksana sekaligus Pendiri komunitas ini menyampaikan bahwas kelas menulis online ini diadakan untuk mendukung pemuda milenial, agar lebih produktif dalam hal menulis dan berkarya, mengingat saat ini Bulan Ramadhan dan berada pada situasi yang mengharuskan untuk tetap berada di rumah (stay at home).
“Mengingat masih merebaknya wabah Covid – 19, Komunitas kami mengambil langkah untuk mengadakan kelas online menulis agar pemuda milenial saat ini tetap produktif dan berkarya meski stay at home,”ungkapnya Rabu (29/4/20) lalu saat dihubungi awak linimasa.co.
Rachman juga menyampaikan, 48 peserta tayang yang berpartisipasi dalam kelas online ini tidak hanya berasal dari kota Bontang saja melainkan berasal dari berbagai kota seperti Samarinda, Balikpapan, Bandung, Jakarta, Makassar, Medan dan Semarang. Selain itu Ia juga menyampaikan bahwa akan ada kelas menulis online untuk sesi kedua mengingat bertambahnya peminat peserta.
“Alhamdulillah,kemarin pesertanya tak hanya dari Bontang saja melainkan dari beberapa kota dan selanjutnya kami akan segera mengadakan kelas menulis online untuk sesi kedua,”pungkasnya.
Reporter Lutfi