Bontang,Linimasa.co – Pemerintah Kota Bontang melalui Tim Gugus Percepatan Penanggulangan COVID-19 yang diketuai Aji Erlinawati, Jubir Adi Permana dan Koordinator Komunikasi Publik Jamila Suyuthi menyampaikan rilis perkembangan status pasien korona, Selasa (28/4) pukul 14.00 WITA.
Adapun Penambahan status monitoring (orang yang melapor ke PSC) sebanyak 42 orang sehingga total menjadi 5923 orang, 4709 orang diantaranya selesai pemantauan (14 hari).
Penambahan Orang Tanpa Gejala (OTG) sebanyak 3 orang, sebagai berikut: 2 orang petugas di fasilitas kesehatan, rapid tes positif, satu orang isolasi mandiri, dan satu orang karantina di Hotel Grand Mustika, tidak ada riwayat perjalanan, rapid tes positif. ada riwayat kontak dengan pelaku perjalanan, pelaku perjalanan tersebut rapid tes negatif.
Penambahan Orang Dalam Pemantuan (ODP) sebanyak 2 orang, sebagai berikut :
1 orang ODP petugas di fasilitas kesehatan, rapid tes positif, ada gejala dan saat ini dirawat di RSUD Taman Husada dan 1 Orang ODP dari penjaringan kasus di fasilitas kesehatan, rapid tes positif, saat ini dirawat di RS Swasta.
Lebih lanjut,Pemerintah Kota Bontang ikut mengimbau kerjasama seluruh masyarakat Kota Bontang. Agar terbuka, jujur, tidak perlu takut untuk melaporkan dan memberikan keterangan jika memang ada kontak erat dengan kasus.
bertanggung jawab terhadap dampak dari tindakan maupun kebijakan yang diambil terkait COVID-19, misalkan fasilitas karantina jika harus dikarantina, atau masyarakat juga dapat memberikan bantuan jika yang bersangkutan atau keluarga harus melakukan isolasi mandiri di rumah.
Reporter Lutfi