Kutai Kartanegara, linimasa.co – Bupati Kutai Kartanegara, Edi Damansyah mengaku akan memfokuskan kegiatan pembangunan infrastruktur hingga ke daerah pelosok Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. Menurutnya untuk memperlancar pertumbuhan ekonomi daerah yang paling utama adalah infrastruktur penghubung antar desa atau kecamatan.
Dalam lawatannya ke Desa Muara Muntai Ulu, pada Sabtu (8/8/20) siang, Edi mengungkap pemerintah kabupaten dalam kurun waktu 20 tahun terakhir terus melakukan pembangunan secara bertahap, meskipun kata Edy, pembangunan secara menyeluruh belum maksimal untuk dilakukan, pasalnya kabupaten ini memiliki luas yang tidak sedikit, sekira 27.263 km persegi.
“Pemerintah berupaya maksimal untuk melakukan pembangunan secara menyeluruh, tapi tau sendirikan wilayah Kukar ini sangat luas sehingga membutuhkan anggaran yang sangat besar,” ucapnya
Kendati demikian, menurut Edi, pihaknya akan terus melakukan pembangunan meski bertahap, terutama pembangunan jalan penghubung antar kecamatan, pembangunan saran pendidikan, fasilitas umum dan sebagainya.
“Saat ini kita akan prioritaskan peningkatan jalan serta perbaikan jalan yang rusak, karena ini merupakan penyambung urat nadi perekonomian daerah, olehnya itu pemerintah akan terus berupaya untuk melakukan pembenahan hingga ke pelosok kabupaten.” sambungnya
Saat ini Bupati Kukar didampingi wakil bupati Chairil Anwar langsung pembangunan jalan Baharuddin (Ubah) di wilayah Desa Kayu Batu, Kecamatan Muara Muntai. Kutai Kartanegara, dengan menggunakan motor trail, beserta pejabat desa dan beberapa tokoh masyarakat. (*)
Pewarta Awal Jalil | Editor Syahir