Virus Corona kian meresahkan masyarakat, setelah pemerintah menetapkan aturan untuk tetap dirumah, dan WHO menyatakan Covid-19 sebagai pandemi global maka pemerintah dan lembaga negara di bidang kesehatan, meminta masyarakat melakukan pencegahan wabah. Dari physical distancing, karantina diri, hingga lockdown.
Virus Corona tentunya menimbulkan konsekuensi sosial, tidak ada lagi masyarakat yang berkunjung ke mall atau ke restoran untuk berkumpul, sekolah yang biasanya ramai menjadi sepi. Hal ini pasti berefek pula pada konsekuensi Finansial.
Pemerintah melakukan segala macam upaya untuk mencegah penyebaran virus ini, sembari mengobati pasien yang dinyatakan positif Covid-19. Namun, peralatan dan obat-obatan masih sangat terbatas. Melihat hal tersebut, berbagai relawan pun muncul untuk membantu para petugas medis, masyarakat dan pemerintah untuk mendapatkan alat pelindung diri (APD) yang layak. Salah satu lembaga yang getol melakukan ini adalah Forum CSR Kalimantan Timur.
Berikut info grafis open donasi Forum CSR